Mari Syukuri Hidup Kita

Posting Komentar

Hikmah

Di tengah pandemi yang belum berakhir, pemerintah banyak sekali menggelontorkan dana bantuan dengan berbagai ragam jenis. Mulai dari bantuan pra kerja, bantuan untuk UMKM, sampai bantuan khusus untuk petani. Maka berbondong-bondonglah masyarakat mengajukan formulir bantuan kepada Instansi terkait, demi mendapatkan pundi-pundi rupiah untuk bertahan dalam kondisi pandemi.

Tetap Bersyukur di Tengah Pandemi

Sebagian masyarakat merasa senang, karena akhirnya dapat menerima bantuan dari pemerintah. Sebagian lagi harus bersabar karena belum mendapatkan bantuan yang diharapkan. Masyarakat memang tak bisa memprediksi bisa mendapatkan atau tidak bantuan pemerintah, karena dalam satu keluarga bisa saja ada yang mendapatkan sampai beberapa jenis bantuan, beberapa bahkan ada yang belum mendapatkan bantuan apa pun.

Baik yang sudah mendapatkan bantuan atau belum, seyogianya kita harus tetap bersyukur, karena Allah masih memberikan rezeki dalam kehidupan kita. Rezeki tak selalu harus datang dari pemerintah, karena ada 1000 jalan menuju rezeki Allah selama kita siap mengikhtiarinya. Syukur juga adalah bentuk rasa yang Allah menjanjikan dengannya akan menambah rezeki untuk umat-Nya, seperti firman-Nya dalam Qur’an surat Ibrahim ayat 7:

Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah nikmat kepadamu... 

Syukur sendiri dapat diartikan sebagai suatu tindakan, ucapan, perasaan senang, bahagia, lega atas nikmat yang telah dirasakan, didapatkan, dari Allah SWT. Allah sendiri telah memerintahkan kita untuk bersyukur atas nikmat-nikmat yang telah diberikannya.

Mengacu pada pengertian iman, yaitu membenarkan dengan hati, mengucapkan dengan lisan, dan membuktikan dengan amal perbuatan, maka bentuk syukur pun terbagi menjadi tiga

syukur

1. Bersyukur Dengan Hati

Maksud bersyukur dengan hati adalah mengakui dan menyadari bahwa semua rezeki yang telah kita terima berasal dari Allah SWT. Bersyukur dengan hati juga berupa rasa bahagia dengan segala nikmat yang telah Allah berikan untuknya.

2. Bersyukur Dalam Bentuk Ucapan

Bersyukur dengan lisan yaitu mengucap syukur kepada Allah atas semua rezeki yang telah diberikan-Nya, seperti dengan mengucap Alhamdulillah, atau dengan tidak lupa untuk selalu mengucap syukur dan doa setelah melaksanakan suatu aktivitas, seperti berdoa setelah makan, atau setelah bangun tidur.

3. Bersyukur Dengan Semangat Berikhtiar

Jangan lupa untuk terus semangat dalam berusaha menjemput rezeki Allah, dan apabila telah berhasil, menggunakannya dengan baik, untuk diri sendiri dan keluarga.

Semoga kita selalu menjadi insan yang selalu bersyukur dengan apa pun jenis rezeki yang Allah berikan. Yang harus dipahami adalah bahwa rezeki tidak selalu berupa materi, karena ada banyak sekali nikmat Allah yang dapat kita syukuri. Keluarga bahagia kita, anak-anak yang sehat, bahkan setiap kedipan mata, dan hembusan napas adalah kenikmatan yang harus tetap kita syukuri.


Related Posts

Posting Komentar