Tahapan Belajar Mengaji Anak yang Harus Ayah Bunda Tahu

4 komentar
Tahapan belajar mengaji anak

Sebagai orang tua sejatinya kita harus paham tahapan belajar mengaji anak mulai dari nol sampai mengenal al-Qur’an dengan baik. Dengan mengenalkan anak pada al-Qur’an, salah satu kewajiban kita sebagai orang tua telah kita ikhtiarkan untuk ditunaikan dalam hal memberikan pengajaran kepada anak-anak.

Untuk ayah bunda yang sedang memiliki anak-anak dalam masa pertumbuhan pada kisaran usia mulai 3 tahun, sebaiknya memang mulai dikenalkan pada al-Qur’an untuk diaji. Namun memang masih banyak juga para orang tua yang masih kebingungan, bagaimana cara memulai mengenalkan dan mengajarkan kitab pegangan umat Islam ini.

Untuk menjawab masalah tentang tahapan belajar mengaji anak, kali ini kita akan membahas tahapan-tahapan bagaimana kita mengenalkan al-Quran pada anak-anak mulai dari awal. Dengan memahami alur pengenalan Quran yang akan anak-anak aji, harapannya putra-putri kita kelak akan menjadi sosok yang mencintai Quran dan senantiasa dapat berinteraksi dengannya.

4 Tahapan Belajar Mengaji Anak yang Ayah Bunda Harus Tahu

Al-qur’an adalah pedoman hidup untuk kita sebagai umat Islam, oleh karena itu seyogyanya kita mengenal, mencintai, dan senantiasa berinteraksi dengan mempelajari dan mentadaburinya. Agar sampai pada titik memahami al-Quran sebagai pedoman hidup, maka Qur’an sebaiknya dikenalkan sejak dini, pada masa golden age, yaitu usia di masa pertumbuhan dan perkembangan penting anak di kisaran 3 tahun.

Lalu bagaimana para orang tua sebaiknya memulai mengenalkan anak untuk mengaji al-Qur’an. Berikut 4 tahapan yang bisa diaplikasikan dalam belajar mengaji anak.

TPQ Online

1. Membelikan Iqro Untuk Anak

Sebagai orang tua yang ingin anak-anaknya dapat belajar al-Qur’an dengan baik, maka sejatinya langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan memberikan fasilitas apa-apa yang harus dipenuhi untuk mereka belajar. Bagaimana mungkin anak dapat belajar mengaji jika tak diberi media untuk belajarnya oleh para orangtuanya.

Iqro adalah media belajar pertama yang mafhum kita ketahui dalam belajar al-Qur’an. Biasanya iqro terdiri dari 6 jilid, ada yang terpisah per jilid, ada juga yang langsung 6 jilid dalam 1 buku.

Iqro disusun sedemikian rupa agar belajar mengaji anak menjadi runtut mulai dari mengenal huruf hijaiyah sampai mengenal surat-surat pendek dalam Qur’an juz 30. Penyusunan 6 jilid dalam dasar-dasar belajar Qur’an melalui Iqro ini tak terlepas dari jasa penyusunnya, K.H. As’ad Humam.

2. Mengenalkan Huruf Hijaiyah

Setelah memberikan Iqro untuk media belajar mengaji anak, langkah selanjutnya tentu saja mengajarkannya. Hal pertama yang diajarkan dalam Iqro jilid 1 adalah mengenalkan huruf hijaiyah.

Huruf hijaiyah terdiri dari 28 huruf, tetapi tentu saja kita tidak mengajarkan secara langsung ke 28 huruf hijaiyah tersebut. Dalam Iqro jilid pertama, huruf hijaiyah dikenalkan secara bertahap, dalam 1 kali pertemuan belajar mengaji anak, ada 2 sampai 3 huruf untuk dikenalkan dan dilafalkan kepada anak.

3. Mengenalkan Harakat atau Tanda Baca Qur’an

Ketika anak perlahan sudah mulai mengenal huruf hijaiyah, jangan lupa kenalkan juga tanda baca dalam al-Qur’an atau biasa kita sebut dengan harakat. Beberapa tanda baca umum yang ada dalam Qur’an seperti fathah, kasrah, dan juga dhammah.

Selain fathah, kasrah, dan dhammah, ada juga harakat-harakat lainnya yang harus dikenalkan pada anak seperti tanda baca sukun dan juga tasydid. Kedua tanda itu biasanya tak akan terlepas dari kombinasi bacaan fathah, kasrah, dan juga dhammah.

4. Ajak Anak Mengaji di TPQ

Idealnya setiap orang tua dapat menjadi madrasah utama bagi setiap anaknya yang dapat memberikan pengajaran ilmu-ilmu agama, termasuk mengajarkan mereka dalam mengaji al-Qur’an. Namun dengan keterbatasan ilmu yang dimiliki oleh kita sebagai orang tua dalam menjalankan kewajiban memberikan pengajaran kepada anak, maka kita harus mencarikan alternatif terbaik untuk memenuhi hak-hak mereka belajar Qur’an.

Mengajak anak mengaji di TPQ adalah salah satu solusi terbaik. TPQ atau Tempat Pendidikan Qur’an adalah lembaga yang berkonsentrasi dalam mengajarkan anak untuk belajar al-Quran dari nol, bisa sekali menjadi tempat terbaik dalam mengajarkan anak-anak kebiasaan mengaji al-Qur’an.

Bagaimana jika di sekitar kita tidak terdapat Taman Pendidikan Qur’an?. Tenang saja, saat ini sudah banyak TPQ online yang bisa menjadi tempat belajar mengaji online untuk anak-anak.

Belajar mengaji online adalah alternatif yang baik dalam mengajarkan pembiasaan mengaji pada anak-anak. Salah satu kelebihan lainnya adalah proses mengaji di TPQ online ini anak-anak dapat tetap terawasi oleh orang tua di rumah selama proses pembelajaran.

Albata, Rekomendasi TPQ Online Dengan Metode Montessori

Diantara mulai banyak menjamurnya TPQ online, Albata adalah salah satu rekomendasi terbaik untuk putra-putri kita belajar mengaji online. Salah satu keunggulan Albata adalah menggunakan metode Montessori dalam proses belajarnya.

Pemilihan metode Montessori dalam belajar mengaji online di Albata bertujuan untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Selain penggunaan metode Montessori, kelebihan lain TPQ Albata ini antara lain:

  • Materi pembelajaran yang disampaikan oleh asatidz-nya berdasarkan Qur’an dan Sunnah
  • Pembelajaran online melalui aplikasi khusus belajar dengan jumlah murid maksimum 5 orang agar proses pembelajaran lebih fokus dan terkontrol
  • Para pengajar terbaik yang diseleksi dari universitas ternama yang mempunyai keilmuan yang mumpuni dalam bidang pengajaran al-Qur’an
Albata

TPQ Kids Online Private

Selain dengan metode kelompok dalam pembelajaran di TPQ online Albata, di mana per kelompoknya dibatasi hanya 5 orang per kelas, di Albata juga terdapat kelas belajar mengaji anak online secara personal. Kelas ini disebut dengan TPQ Kids Online Private.

Beberapa keuntungan dengan bergabung di kelas TPQ Kids Online Private antara lain:

  1. 8 kali pertemuan dalam 1 bulan
  2. Dalam setiap sesi pertemuan online, waktu pembelajaran berkisar selama 40 menit
  3. 1 siswa dibimbing oleh 1 guru
  4. Menggunakan aplikasi online khusus sewaktu pembelajaran

Jika Ayah Bunda tertarik mengikuti program TPQ Kids Online Private dari Albata ini, Ayah Bunda bisa mendaftar di form pendaftaran TPQ Kids Online Private dan isi biodata yang dibutuhkan di sana.

Dengan banyaknya kelebihan dan ragam paket pembelajaran yang ditawarkan oleh TPQ Online Albata, kita sebagai orang tua pastinya tidak akan ragu lagi untuk menitipkan pendidikan anak-anak dalam belajar Qur’an di Albata. Kalau pun Ayah Bunda masih ingin mendapatkan informasi yang lebih lengkap tentang Albata ini, Ayah Bunda bisa mengunjungi situs albata untuk mendapatkan informasi yang lebih komprehensif.

Demikian informasi tentang tahapan belajar mengaji anak dan juga rekomendasi TPQ online dengan pengajaran terbaik dari Albata. Semoga bermanfaat, ya.

Related Posts

4 komentar

  1. Sangat bermanfaat sekali program belajar mengaji online dari albata ini. Program pengajarannya fokus dan intens karena perguru pegang satu murid. Program online jadi lebih fleksibel juga. Keren masyaallahu. Sukses untuk albata.

    BalasHapus
  2. Zaman now belajar mengaji jauh lebih praktis dan sistematik ya.... Zaman saya kecil dulu, susah banget... 100% tergantung guru ngajinya... Semangat ya para ortu yang punya anak balita...

    BalasHapus
  3. masyaallah ternyata ga hanya sekolah atau kursus saja yang online ya, mengaji pun juga ada kelas onlinenya, ada metode montesorinya juga, memudahkan anak untuk belajar mengaji nih. Keren Albata

    BalasHapus
  4. Alhamdulillah ... Sekarang makin mudah buat belajar agama, khususnya Al-Qur'an. Pengenalan Al-Qur'an ternyata bisa lewat albata ya Pak. Terima kasih infonya Pak.

    BalasHapus

Posting Komentar